GALERI PUROBOYO

Jumat, 19 Oktober 2018

PASAR MURAH DESA GLONGGONG KECAMATAN BALEREJO DIPENUHI WARGA


NASKAH RADIO
No.027/PUROBOYO/LPT/095/X/2018

PASAR MURAH DESA GLONGGONG
KECAMATAN BALEREJO DIPENUHI WARGA


Pemerintah Kabupaten Madiun menggelar pasar murah dalam rangkaian bhakti sosial terpadu di Desa Glonggong Kecamatan Balerejo. Kamis 18 Oktober 2018 . Bupati Madiun  Haji Ahmad Dawami saat membuka pasar murah menjelaskan, pasar murah yangg digelar bertujuan untuk membantu meringankan beban masyarakat kurang mampu, agar dapat membeli  barang dengan harga murah atau di bawah harga pasar, karena mendapat subsidi dari pemerintah  Madiun sebesar 20 persen.
Aneka kebutuhan pokok yang di jual antara lain beras premium, gula putih, minyak goreng dan mi instan. Masyarakat yang memadati lokasi  sangat antusias, dengan adanya pasar murah ini merasa sangat terbantu karena selain harganya murah, masyarakat dilayani oleh Bupati dan Wakil Bupati Madiun .
Sementara itu Kepala Dinas Perdagangan Koperasi dan Usaha Mikro Kabupaten Madiun Anang Sulistyono mengatakan, pasar murah ini merupakan bentuk kepedulian pemerintah untuk membantu meringankan beban masyarakat, dan berharap masyarakat lebih berhemat dalam menggunakan bahan pokok. Adapun dana yang dikeluarkan untuk pasar murah sebesar 20 sampai 30 juta rupiah. ( nrzis)